Pada saat ini, teknologi internet telah menjadi sebuah gaya hidup yang tidak bisa ditinggalkan oleh setiap orang. Setiap detik dimanapun dan...
Peranan website semakin hari semakin dibutuhkan, dan inilah yang seharusnya memicu Anda untuk membuat sendiri website Anda. Peluang untuk memperoleh benefit dari website pribadi masih terbuka lebar. Untuk lebih memicu, berikut 5 (lima) manfaat yang dapat diperoleh ketika kita punya website sendiri.
1. Branding, Meningkatkan Pencitraan Diri
Dengan memiliki Website Pribadi itu menandakan kita adalah pribadi yang mempunyai kemampuan dan skill dalam bidang IT terutama dalam hal pengelolaan konten web. Apalagi jika website tersebut terdiri dari banyak artikel yang fokus terhadap skill atapun passion Anda. Tentunya itu akan memberikan pencitraan bahwa Anda adalah sosok yang capable dalam bidang yang anda tekuni.
2. Menambah Penghasilan
Tidak dipungkiri lagi bahwa digital marketing saat ini telah menjadi tren dalam pemasaran produk. Dengan memanfaatkan website pribadi kita bisa ikut join ke google adsense sebagai member pengiklan yang mana akan ada bagi hasil yang cukup lumayan yang bisa kita dapatkan. Selain itu kita bisa pasang banner iklan sendiri untuk produk orang lain dengan perjanjian ongkos iklan yang bisa kita tentukan sendiri besaranya.
3. Media Berkreasi
Website merupakan media yang tepat untuk memamerkan karya-karya Anda. Karena orang lain bisa melihat hasil karya Anda dimanapun dan kapanpun. Anda bisa mendigitalisasi karya Anda dalam sebuah Artikel sehingga Karya Anda terdokumentasi dengan baik dan tak lekang oleh waktu.
4. Sarana Promosi
Apabila Anda mempunyai toko offline atau Anda seorang marketing maka website merupakan sarana yang tepat untuk memasarkan produk Anda. Dengan kolaborasi Sosmed dan website tentu perusahaan ataupun toko Anda akan terlihat lebih kredibel, sehingga customer akan lebih yakin untuk berbelanja ke toko Anda.
5. Mengasah Skill
Dengan jam terbang Anda dalam mengelola website, maka Anda akan semakin terlatih di bidang yang Anda tekuni. Karena Anda terus belajar untuk mencari cari bahan yang akan Anda Posting, maka seolah Anda dituntut untuk menemukan inspirasi-inspirasi baru untuk dituangkan ke website. Hal ini jika dilakukan secara terus menerus tentunya akan memberikan benefit yang luar biasa dalam pengembangan diri Anda.
Demikian sedikit ulasan dari saya, semoga bermanfaat. 🙂🙏
COMMENTS